Ocean Sports - Perpisahan Juventus dan Massimilliano Allegri diberitakan semakin mendekati kenyataan. Manajer 51 tahun tersebut diklaim semakin dekat untuk merapat ke Paris Saint Germain.
Juventus juga mulai bergerak mencari calon pengganti Allegri. Beberapa nama sempat dikaitkan untuk menangani rakssasa Italia tersebut.
Juventus dikabarkan tidak mampu lagi untuk bisa mempertahankan Allegri yang ingin segera berlabuh ke Paris. PSG dikabarkan mulai menjalin komunikasi dengannya untuk menggantikan Thomas Tuchel.
Sementara itu, setidaknya ada 4 nama calon yang digadang-gadang akan menjadi pengganti Allegri andai manajer itu pindah. Berikut 4 nama calon juru taktik tersebut :
1. Antonio Conte
Nama antonio Conte masuk dalam daftar pilihan Juventus. Conte yang sekarang masih menganggur usai di pecat dari Chelsea, pernah memiliki pengalaman indah bersama Juventus.
walaupun demikian, Conte kemungkinan tidak akan kembali bersama pasukan hitam-putih. Pasalnya, mantan manajer timnas Italia tersebut justru semakin dekat dengan Inter Milan.
Inter disebut-sebut terus menjalin komunikasi dengan Conte untuk bisa mengganti posisi Luciano Spalletti.
2. Pep Guardiola
Satu lagi nama yang berada didalam daftar calon manajer yang akan merapat ke Juventus adalah Pep Guardiola. Pihak Juventus telah mengontak manajer Manchester City itu.
Juventus segera beralih ke Guardiola usai gagal mendapatkan Zinedine Zidane yang memilih kembali ke Real Madrid.
Walau begitu, Manajer asal Catalonia tersebut kabarnya masih ingin menghormati kontraknya bersama Manchester Citydan baru akan merapat ke Juventus pada tahun 2020. tetapi jika pihak Juventus mampu untuk bernegosiasi dengan pihak Manchester City, bukan tidak mungkin perpindahan tersebut bisa saja terwujud.
3. Maurizio Sarri
Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, diberitakan kemungkinan untuk hengkang ke Juventus. Pihak juventus bahkan sudah mengontak agen Sarri untuk membicarakan kemungkinan Sarri untuk berlabuh ke juventus.
Situasi sulit The Blues yang kini dihukum oleh FIFA dengan larangan belanja pemain, kabarnya membuat Sarri merasa tidak nyaman.
Pasalnya, masih ada proyek pembentukan tim yang terganjal karena adanya sanksi tersebut. Sarri pun disebut akan meninggalkan Chelsea.
4. Mauricio Pochettino
Keberhasilan Mauricio Pochetino mengantar Tottenham Hotspurs ke final Liga Champions, membuat pihak Juventus dan AC Milan tertarik untuk mendatangkannya.
Hubungan Pochettino dengan pihak klub memang dikabarkan merenggang. Bukan tidak mungkin manajer asal Argentina tersebut hengkang jika dia berhasil membawa Spurs menjadi juara Liga Champions.
0 Comments