Ocean Sports - Kekalahan dari Brighton & Hove Albion memperpanjang puasa kemenangan Arsenal. The Gunners tak pernah melaju seburuk ini dalam 42 tahun terakhir.

Arsenal tumbang saat menjamu Brighton di pekan ke-15 Liga Inggris. Dalam pertandingan di Emirates Stadium, Jumat (6/12/2019) dini hari WIB, Arsenal kalah 1-2.

Itu berarti Arsenal sudah tidak menang tujuh laga terakhir di Liga Inggris (D3 L4). Akibatnya, mereka melorot ke peringkat ke-10 klasemen Liga Inggris dengan 19 poin dari 15 laga.

Jika ditarik lebih jauh, puasa kemenangan Arsenal sudah berjalan sembilan pertandingan di semua kompetisi. Dalam laju itu, mereka imbang lima kali dan kalah empat kali.

Itu adalah laju terburuk Arsenal dalam 42 tahun terakhir. Kali terakhir mereka melewati puasa kemenangan yang lebih panjang adalah pada 1977.


Berikut adalah data dan fakta dari kekalahan Arsenal dari Brighton seperti dirangkum Opta:

- Arsenal tidak menang dalam sembilan pertandingan di semua kompetisi, laju terburuk mereka sejak melewati 10 laga tanpa kemenangan antara Februari-Maret 1977 di bawah arahan Terry Neill.

- Brighton untuk pertama kalinya menang di kandang tim 'big six' di kesempatan yang ke-17. Mereka kalah 15 kali dalam 16 pertandingan sebelumnya.

- Termasuk caretaker, hanya satu dari lima manajer terakhir Arsenal yang memenangi laga kandang pertamanya. Dia adalah Pat Rice melawan Sheffield Wednesday pada September 1996.

- Arsenal menghadapi 52 tembakan ke arah gawang di laga kandang Premier League musim ini. Di sepanjang musim saat invincible pada 2003/2004, mereka cuma menghadapi 48 tembakan on target di kandang.

- Brighton mengakhiri laju enam laga tandang tanpa kemenangan di Premier League musim ini (D1 L5), menang untuk pertama kalinya sejak mengalahkan Watford 3-0 di pekan pertama.

- Hanya Norwich (10) yang lebih sering kebobolan lebih dulu di pertandingan Premier League daripada Arsenal musim ini (9).

- Alexandre Lacazette mencetak 25 dari total 32 gol di Premier League di Emirates Stadium. Di antara pemain dengan jumlah gol setidaknya 30 di kompetisi ini, dia punya persentase paling tinggi di laga kandang (78%).

- Mesut Oezil mencatat assist untuk pertama kalinya di liga sejak Februari melawan Bournemouth. Sebelumnya melewati 13 pertandingan liga tanpa membuat assist. Hanya Bergkamp (94), Henry (74), dan Fabregas (70) yang bikin assist lebih banyak di Premier League untuk Arsenal daripada Oezil (53).