Ocean Sports - Pep Guardiola tak bisa menahan jika Mikel Arteta ingin berkarier sebagai manajer. Tapi untuk saat ini, Arteta diminta jangan meninggalkan Manchester City.

Sejak 2016, Arteta memang sudah jadi asisten Guardiola di City. Meski tidak punya pengalaman melatih sebelumnya, Arteta bisa melengkapi Guardiola sebagai orang nomor dua di staf kepelatihan.

Tiga tahun berkarier di Etihad Stadium, Arteta sudah meraih dua gelar Premier League, satu Piala FA, dan dua Piala Liga Inggris. Wajar jika Arsenal tertarik dengan kemampuan manajerial Arteta.

Kebetulan Arsenal baru saja memecat Unai Emery pekan lalu dan masih dalam tahap pencarian manajer baru. Arteta bersama beberapa nama seperti Mauricio Pochettino hingga Massimiliano Allegri bermunculan.

Arteta kini jadi kandidat terkuat karena dia pernah berseragam Arsenal sedari 2011 sebelum pensiun lima tahun setelahnya. Kariernya memang banyak diganggu cedera, tapi tetap dianggap sebagai salah satu gelandang berkualitas.

Dengan kepandaiannya, Arteta diakui Guardiola akan diincar banyak klub besar ke depannya. Meski begitu, Guardiola ingin agar Arteta menunda keinginannya jadi manajer setidaknya sampai akhir musim.

"Belum ada pendekatan sama sekali," ujar Guardiola terkait ketertarikan Arsenal kepada Arteta.

"Apakah saya sudah bicara soal masa depannya? Belum. Apakah saya ingin dia bertahan? Tentu saja," sambungnya seperti dikutip Opta.

"Saya katakan di laga sebelumnya kalau dia akan jadi tangan kanan saya sebelum menghadapi Manchester United dan semoga saja dia bertahan, saya tidak tahu apa ang akan terjadi ke depannya.