Ocean Sports - Arsenal akhirnya mengumumkan pelatih barunya. Mikel Arteta resmi diangkat sebagai pelatih The Gunners.

Arsenal butuh nakhoda baru usai memecat Unai Emery pada akhir November. Freddie Ljungberg kemudian ditunjuk sebagai caretaker.

Usai lima pertandingan bersama Ljungberg, Arsenal akhirnya meresmikan pengangkatan Arteta. Ia diikat dengan kontrak berdurasi 3,5 tahun.


"Dengan senang hati kami umumkan Mikel Arteta gabung klub sebagai pelatih kepala pada hari Minggu," demikian bunyi pernyataan di situs resmi Arsenal.

Gabung Arsenal, Arteta meninggalkan posisinya sebagai asisten manajer Manchester City. Pria asal Spanyol itu sudah jadi tangan kanan Pep Guardiola sejak 2016.

Sebelum jadi asisten manajer Guardiola, Arteta menutup karier profesionalnya sebagai pesepakbola di Arsenal. Ia memperkuat Meriam London pada 2011-2016.

Selama jadi pemain, Arteta tampil 150 kali bersama Arsenal. Ia turut mengantar Arsenal memenangu dua gelar Piala FA dan Community Shield.