Ocean Sports - Valentino Rossi puas dapat mengakhiri tes resmi MotoGP 2019 pada posisi keenam. tetapi, dia mengaku motor yang ditungganginya belum banyak mengalami perkembangan.

Tes tengah musim MotoGP 2019 digelar di Sirkuit Brno, Ceko, Selasa (05/08) dinihari WIB. Tes tersebut dilakukan demi menguji pemngembangan motor yang sudah dilakukan oleh para tim yang akan digunakan pada musim 2020.

Rossi sukses mengakhiri tes tersebut dengan berada di posisi keenam setelah mencatatkan waktu terbauk 1 menit 56,0155 detik. dia lebih lambat 0,399 detik dari Fabio Quartararo sukses menjadi rider tercepat dalam tes resmi tersebut.

The Doctor merasa puas dengan catatan waktunya tersebut. Namun dia mengungkapkan Yamaha YZR-M1 yang ditungganginya dalam tes di Brno tidak banyak berbeda dengan yang biasa digunakan Rossi pada seri reguler di MotoGp musim 2019 ini.

"Itu adalah hari yang sangat baik, hasil tes juga sangat bagus. Kami juga telah mencoba prototipe motor baru, namun sejujurnya kami tidak memiliki banyak hal yang baru," kata Rossi.

"Ini adalah mesin yang berbeda dan sedikit ada perbedaan pada pengaturan sasis. Namun ini masih prototipe pertama dan kami masih punya waktu dalam pengujian berikutnya."

"sudah sangat bagus bahwa kita memiliki (motor baru disini) namun setelah saya mencobanya tidak ada banyak berbeda dengan motorkan untuk musim ini," jelasnya.

Rossi sendiri kontraknya di Yamaha sebenarnya akan berakhir 2020. musim depan berpeluang besar menjadi musim pamungkas bersama tim Garpu Tala.

Hal ini terjadi setelah Yamaha telah memberi kode tidak akan memperpanjang kontraknya musim ini. Performa The Doctor yang terus meeosot turun akibat faktor usia dikabarkan menjadi alasan utama dari pabrikan asal Jepang tersbeut berpeluang mendepak juara dunia 9 kali tersebut.