Sneijder Dikabarkan Akan Pensiun


Ocean Sports - Wesley Sneijder mengisyaratkan untuk pensiun. Namun, kabar tersebut langsung dibantah oleh agennya yang menyebutkan Sneijder masih ingin terus bermain.

Sneijder sekarang berstatus tanpa klub usai kontrak dengan 18 bulannya bersama dengan klub Qatar, Al-Gharafa, habis pada bulan lalu. Dengan umur 35 tahun, Sneijder sebenarnya masih dapat bermain pada level tertinggi.

Namun, cedera dan juga kemampuannya yang terus menurun membuatnya juga kembali berpikir untuk gantung sepatu saja. Hal ini diperkuat dengan penandatanganan kontrak bisnis dengan klub Eredivisie, Utrecht.

Sneijder nantinya akan memiliki ruangan pribadi dalam stadion klub tersebut untuk menonton pertandingan setiap pekannya. Utrecjt sendiri adalah temapt kelahiran dari Sneijder, namun selama kariernya dia tidak pernah bermain untuk klub tersebut.

"Saya sangat mencintai kota ini. Sekarang saya sudah pensiun. Saya ingin memiliki tempat indah untuk saling berbagi pengalaman." kata Sneijder.

Pernyataan Sneijder ini tidak lama kemudian langsung ditanggapi oleh agennya, Guido ALbers, yang menyebutkan kliennya justru belum memutuskan ingin pensiun atau tidak.

Sneijder diklaim akan membicarakan dulu peluangnya untuk tetap bermain besama sang agen dan juga bersama keluarganya. Diperkirakan pada hari Kamis (15/08) besok akan ada keputusan akhirnya.

"Mengejutkan juga dia mengumumkan dengan cara seperti itu, " kata Albers.

"Saya sudah merencanakan pertemuan dengannya pada hari kamis besok untuk mendiskusikan opsi yang dimilikinya dan lalu kami akan memutuskan bagaimana cara mengumumkannya ke publik. Jadi, hari Kamis nanti akan ada keputusan yang pasti.

"Ya bisa kita katakan itu hanya salah ucap saja. Dia masih ada yang ingin dilakukannya di Doha, tempat tinggalnya masih dan masih ada beberapa klub yang sangat ingin merekrutnya. Jadi saya ingin memberitahukan hal itu."

Sneijder adalah lulusan dari akademi Ajax AMsterdam yang memulai karier profesionalnya pad atanung 2002. Pada tahun 2007, dia pindah ke Real madrid dan hanya dua musim bermain disana.

Puncak karier dari Sneijder adalah saat dia memperkuat Inter Milan dari tahumn 2009 hingga 2013. Dia turut membantu klub meraih gelar treble winners pada musim 2009-2010.

Setelah itu karier Sneijder terus menurun karena cedera. Dia sempat memperkuat Galatasaray dan Nice sebelum setahun berakhir bermain di Al-Gharafa.

Snijder adalah pemilik caps terbanyak di timnas Belanda, 134 caps, dengan total 31 gol. Dia juga pernah membawa Belanda menjadi runner-up Piala Dunia 2010.

Post a Comment

0 Comments